Layanan YPI
_______________________________
A. Kantor Pusat :
Kantor pusat YPI merupakan tempat diadakannya kegiatan administrasi kesekretariatan sehari-hari, rapat atau pelatihan. Lokasi kami adalah di : Jl. Kebon Baru IV No. 16, Asem Baris, Tebet, Jakarta Selatan 12830 (dekat Kantor Pos Kebon Baru)
Telp/Fax: (021) 837-95480.
B. Sanggar Kerja
Layanan yang terdapat di Sanggar Kerja :
– Rumah Singgah untuk Odha
– Layanan Sahabat Pendamping (buddies)
– Layanan Rujukan
– Layanan Konseling
– Layanan advokasi kasus stigma dan diskriminasi
– Kelompok Persahabatan Odha (Top Support)
Fungsi Sanggar Kerja adalah :
– Sebagai Model Perawatan Odha di rumah
– Berfungsi sebagai Rumah Persinggahan bagi Odha yang membutuhkan
– Odha dapat juga singgah untuk bermalam beberapa hari di Sanggar Kerja
– Membantu Odha mengatasi permasalahan psikologis dan sosial yang dihadapinya
– Meningkatkan kualitas hidup Odha agar tetap hidup secara positif dan produktif
– Menanamkan kesadaran terhadap Odha untuk menjaga agar jangan sampai menularkan HIV ke orang lain
– Mengubah sikap masyarakat dari yang semula menolak menjadi menerima kehadiran Odha (advokasi)
Alamat Sanggar Kerja :
Jln. Kebon Baru IV No. 16 Kebon Baru, Tebet, Jakarta Selatan
Telp. 021-83795480
C. SKETSA (Sanggar Kesehatan Sahabat Remaja)
Sketsa adalah bagian dari Yayasan Pelita Ilmu yang terletak di Bukit Duri. Konsep SKETSA adalah memberikan kemudahan bagi remaja untuk mendapatkan layanan informasi dan medis sehubungan dengan masalah kesehatan reproduksi.
Program informasi yang diberikan kepada remaja adalah berbasis di sekolah dan masyarakat. Strategi yang dijalankan dengan memanfaatkan peran teman sebaya, memberikan layanan informasi di tempat strategis dan mengadakan penyuluhan dengan kemasan yang menarik seperti melalui musik, talkshow dan lainnya. Untuk program sekolah diperkuat dengan adanya guru yang telah dilatih sebagaimana siswanya.
Alamat SKETSA di :
Jln Peruk No. 6 Bukit Duri Selatan Jakarta 12820
Telp. 8296163, 98237125
D. Pelita Desa Ciseeng
Kegiatan Pelita Desa YPI :
- Pendidikan Luar Sekolah
- Training Centre
- Outbound & outdoor activity
- Lifeskill Training
Lokasi :
Jln. H. Miing Rawa Bangsa, Putat Nutug, Ciseeng
Parung, Bogor
Telp. (0251) 8543456 dan 8542319